[MOVIE REVIEW] Definisi Keluarga “Guardians Of The Galaxy Vol 3”


Kesan Pertama “Movie dengan Berbagai Emosi”,

Haiii Penggemar Marvel Movie^^

Jujur, aku kurang berminat saat film ini mau dirilis. Karena biasanya jika ada film marvel mau rilis pasti aku ikut War-Tiket hari pertama. Tapi di film ini aku tidak ikut sama sekali. Malah aku tidak punya niat sama sekali nonton di bioskop. Pengennya nonton di Disney+ aja.

Tapiiiii~~~~~

Aku terkena spoiler tentang kehidupan menyedihkan Rocket Racoon bersama teman-temannya.

Sebagai pecinta hewan terkhusus kucing garis keras. Aku ngerasa harus nonton ini dibioskip!!

Aku juga memprediksi pasti bakal nangis dan emang itu emosi yang aku cari saat mau nonton ini.

Akhirnya Hari ke-3 aku nonton deh~~

Berikut opini aku tentang film ini ya…

Aku menulis ini dari segi menikmati diri sendiri ya. Aku bukan ahli dibidang perfilman. Aku membuat pendapat ini pure dari diri sendiri. Bagaimana aku menikmati film itu sendiri. Jika kamu tidak setuju berarti itu opini kamu

Lets go~~~~~~~

 

🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬🎬



Penutup Trilogy dari Pahlawan Penjaga Galaxy “Guardians Of The Galaxy” dengan formasi Peter Quill, Gamora, Drax, Mantis, Rocket Racoon dan Groot disutradarai James Gun yang manis. Film terakhir GOTG dengan formasi yang lama. Bakal kangen sih sama mereka. Tetapi setidaknya mereka semua hidup dan punya jalan masing-masing yang indah.

Menurut aku film ini, film diluar ekspektasi paling bagus. Setelah melihat trailer bayangan aku mungkin ada banyak toko yang meninggal. Itupun sejalan dengan film-film Marvel sebelumnya. Pasti ada yang meninggal dan pasti ada penerusnya. Jadi dipikiran aku yaaa film ini juga samaa…. Bakal ada yang meninggal dan bakal digantikan.. tertebak kalau benar begini..

Makanya aku maju mundur untuk nonton ini film..

Tapi setelah nonton. Aku tidak menyesal sama sekali!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

Aku malah pengen ngeracuni kalian untuk nonton film ini!! Menurut aku malah wajib nonton :3

 

CGI nya bagus seperti film GOTG Vol 1 dan Vol 2. Tapi yang aku notice CGI saat Adam Warlock beraksi menurut aku lucu :v. Bukan yang terbaik tapi bagus dan enak-enak aja untuk dilihat. Penggambaran masing-masing wilayah sangat enak dilihat. dan CGI hewan eksperimen seperti Floor, Layla, Teefs, dan Rocket menurut aku bagus dan enak dilihat meskipun sebenarnya menyayat hati sih. Layla, berang-berang yang tangannya dibuang dan dijadiin tangan besi. Teefs, ikan duyung yang dikasih roda. Floor, kelinci lucu yang tangan dan kakinya diubah menjadi robot dan bagian mulutnya diberi penutup untuk dia bicara. Serta Rocket, Racoon yang secara fisik normal tapi dibagian tubuhnya sudah di bongkar-pasang menjadi robot semuangnya. CGI dan suasana Visual di film ini bagus menurut aku.

 

Salah satu faktor yang membuat film ini asyik dan mendukung adalah musicnya. Pemilihan lagu-lagu lama di film ini masih menjadi film + yang bagus. Suasana film ini juga didukung dengan beat lagu yang sesuai. Tidak berlebihan dan tidak juga kekurangan. Pas menurut aku deh.

Aku bukan penikmat lagu lawas, tapi lagu lawas difilm ini cocok-cocok malah easy-listening aja dia telinga aku. 

Tapi tetap lagu terfavorit aku disepanjang Film dari Film Guardians Of The Galaxy Vol 1, Guardians Of The Galaxy 2 dan Guardians Of The Galaxy Vol 3 ini jatuh ke Come and Get Your Love nya Redbone. Lagu ini jadi iconik untuk film kelompok superhero ini.

Aku bakal lampirin nih beberapa lagu yang ada di film ini^^

🎡 Come and Get Your Love — Redbone

🎡 Badlands — Bruce Springsteen

🎡 Do You Realize?? — The Flaming Lips

🎡 I’m Always Chasing Rainbows — Alice Cooper

🎡 Reasons — Earth, Wind and Fire

🎡 Since You’ve Been Gone — Rainbow

🎡 No Sleep ‘till Brooklyn — Beastie Boys

🎡 Dogs Days Are Over — Florence + The Machine

🎡 Crazy On You - Heart

🎡 Creep — Radiohead (versi Akustik)


Karakter utama yang diceritain dalam film ini yaitu Rocket Racoon. Tapi meskipun cerita utama film ini Rocket, tapi karakter lain tetap punya porsi cerita yang relative stabil. James Gun dan penulis berhasil memceritakan masing-masing karakter dengan baik. Pengembangan karakter dari Gamora dan Drax di GOTG Vol 1. Terus penggambaran karakter Peter Quill di GOTG Vol 2 dengan baik dan terakhir GOTG Vol 3 ini menggambarkan karakter Rocket Racoon juga dengan baik.

Dibarengi tokoh baru yaitu Adam Warlock dan yang terbaru si bocil yang aku lupa namanya juga pas. Hanya diceritakan sedikit tapi itu malah yang membuat aku menantikan masa depan 2 tokoh ini.

Banyak gambaran karakter difilm ini menurut aku lumayan cukup diceritakan. Tapi ada yang kurang yaitu penggambaran karakter High Evolutionary. Yang kurang hanya latar asal usulnya aja sih menurut aku. Bagi orang yang tidak mengikuti komik bakal kurang ngeh motif HE ini kenapa sangat seambisius itu untuk menciptakan peradaban baru.

Tapi untuk motif kenapa HE seambisius itu untuk menangkap Rocket Racoon sih aku dapat dan jelas motifnya. Hanya kurang kenapa seambisius itu ingin menciptakan banyak makhluk spesies baru sih.

Selain itu, karakter Layla, Teefs dan Floor sangat-sangat polos dan menyayat hati sih. Di film ini ke 3 hewan ini ya digambarkan sebagai hewan. Polos dan tetap berjalan pada kodratnya. Beda dengan Rocket yang pemikirannya maju.

Layla, Teefs dan Floor digambarkan hewan lucu yang percaya dengan Tuannya aka High Evolutionary yang kedepannya akan memberikan kehidupan yang baik untuk mereka. Hewan polos yang menunggu momen itu.

AAAAAAAAAAAAA....... Mengingat momen mereka itu aku sedih sendiri. Bahkan nyampe kerumah setelah nonton pun masih ada bekas momen mereka bersama Rocket 😒

Aku selalu lemah dengan hal binatang. Pergi ke Kebun Binatang aja bukan happy liat binatang tapi malah sedih ngeliat binatang dikurung πŸ˜“

Perkembangan karater Nebula juga menurut aku bagus. Dari begis dan tidak mau ngalah serta kejam menjadi setia kawan. Dan itu digambarkan dengan baik karenakan selama 5 tahun pasca flip, Nebula menjalani pahit kehilangan orang-orang bersama Rocket. Jadi sikap Nebula yang setia kawan itu ada penyebabnya dan itu jelas.

Begitupun karakter Gamora. Digambarkan dengan baik sebagai Gamora yang tangguh. Dan untungnya tidak ada Plot tiba-tiba baik dan bergabung ke Guardians. Malah akan buruk kalau plotnya jadi model begini.


Rollarcoester. Film ini definisi campur aduk. Semuanya ada dan emang scene per scene itu naik turun. Pergantian scene by scene tidak terlalu mulus tapi untuk aku masih mudah untuk dinikmati. Mood dalam film ini cepat banget berubah. Mata aku berkaca-kaca kalau sudah scene Rocket dan bersama teman-temannya. Aku tertawa kalau sudah scene Drax dan Mantis. Aku greget kalau sudah scene Gamora. Dan ngerasa kagum kalau scene Nebula dan lumayan tersenyum kalau scene Peter dan Groot.

Figth scene di film ini menurut aku bagus. Fight scene groot dan Peter saat berasa di tempat HE. Terus scene para guardians melawan pasukan HE untuk nyelamatin hewan-hewan temannya rocket.

Alurnya maju mundur untuk kisah Rocket. Bagi mereka yang kurang suka dengan alur ini bakal sedikit aneh. Dan perubahan mood di film ini lumayan cepat.

Alur di film ini bagus dan tidak tertebak. Semoga Marvel tim kedepannya membuat cerita seperti ini. Yang tidak tertebak malah membuat kita yang Wow. Ini kenapa dan lain-lain.

 

Film yang wajib untuk kalian tonton. Menurut aku untuk kalian yang tidak mengikuti film marvel tapi pengen nonton ini, tetap bisa nonton sih. Anggap aja semua karakter baru dan tidak tau asal usulnya menurut aku tetap nyambung aja.

Setelah nonton ini juga rasa menonton Marvel mulai lumayan meningkat. Aku malah pengen rewatch dari Captain Marvel. Mengisi waktu kosong 😚

Tapi memang kalau ada waktu lowong tidak ada salahnya nonton film sebelumnya seperti GOTG Vol 1, COTG Vol 2, GOTG Hellowen Special dan baru film ini..

Yuk nonton dibioskop dan rasakan sensasinya sendiri^^

Jangan nonton bajakan ya^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar