[MAKEUP REVIEW] Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat Snoopy Edition : Dear Sally & Dear Marcie

Assalamualaikum cantik~~~~
I’m back~~~
Kangen banget sama blog ini. Terakhir update tahun kemarin bulan juni huhu :3
Kali ini aku mau ngereview produk lip color lagi.
Sekarang banyak banget produk lip color lokal yang bagus bagus banget. Sebut aja lip color dari WARDAH, PIXY, dll. Dan sekarang aku bawa produk lip color lokal lainnya yang nggak kalah hits dan bagus dari produk produk luar.

 Yaitu Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat Snoopy Edition. Sebenarnya sebelum sebelumnya Dear Me juga punya beberapa macam lip produk. Seperti series Dear Me Beauty Comfort Matte CreaMe Lip Cream, series Dear Me Beauty 3in1 Multistick Crayon yang bisa dijadiin eyeshadow, blushon, dan lipstick, series Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat Nudes Collection, dan terakhir series series Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat yang berkolaborasi sama SnoopyXFriendsXNever To Old. Mereka juga punya versi mini nya gitu. Dan mereka juga banyak kolaborasi kolaborasi  menarik dengan merek merek yang lain.
Produk Dear Me Beauty ini menurut aku cukup menarik. Kenapa? Mereka menamai produk produk mereka itu dengan nama nama orang. Misalnya Dear Luna, Dear Maya, Dear Rachel, dan dear dear nama orang lainnya. mungkin nama kamu bisa jadi salah satu nama di produk lip color mereka loh hihihihi

Kali ini aku mau bahas yang series Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat Snoopy Edition – Dear Sally & Dear Marcie.  Sebenarnya series ini mereka punya 4 Shades yaitu Dear Sally, Dear Marcie, Dear Lucy, Dear Patty . mereka menamai lipcoat ini dari masing masing pemeran di kartun Snoopy and Friends.


Ada yang tau nggak apa itu Lip Coat??
Ada yang tau?
Apa ayo???
Apa tu??
Hehe yaitu Lip Coat memang dapat menghasilkan hasil matte, tetapi formulanya lembap dan tidak membuat bibir Nampak becek dan tidak menyebabkan bibir pecah-pecah. Karena memang didesain untuk menjaga bibir agar tetap lembap dan lembut.
Jadi menurut aku lip coat ini lip color idaman wanita sih. Hasilnya matte, tidak membuat kering gitu.
Kembali ke topic. Mari kita review Lip Coat dari Dear Me Beauty ini~~~

~~~~~~~

Reaksi pertama aku setelah barang ini datang itu GEMEZZZZ….. kenapa?? Mereka nggak main main menurut aku dari segi kemasan promosinya. Di website nya mereka kita bisa milih kemasan sesuai dengan yang kita mau gitu. Ada yang kayak di gambar pake pouch by mereka. Ada yang pake limited edition design acrylic bag. Pokoknya keren untuk merek lokal cara promosinya.

·         KEMASAN
Seperti kemasan Lipstick pada umumnya. Bentuknya kotak segipanjang. Warna kotak disesuainya dengan warna karakter kartunnta masing masing. Yang biru itu kotak Dari Dear Sally, dan merah kotak dari Dear Marcie. Bagian depannya terdapat tulisan DEAR ME BEAUTY Sally atau Marcie (sesuai shade karakter dibawahnya) menyamping di tengah bagian bawah. Dibagian samping kiri di jelaskan bahwa produk Dear Me Beauty ini berkolaborasi dengan SNOOPYXFRIENDS dan keterangan dari kolabarasi mereka. Dibagian samping kanan tertulus PERFECT MATTE LIP COAT di bagian paling bawah tulisan menyamping, dan bagian belakang tertulis INGREDIENTS, DISTRIBUTED, MANUFACTURED dan LICENSED dari produk tersebut.
bagian atas kotak masing-masing ada tulisan shade atau karakter yang dipilih. misal punya aku. Dear Marcie dan Dear Sally.
Secara keseluruhan menurut aku bagus dan cukup menarik dari kemasan Dear Me Beauty Series ini. Dan yang tergemes gambar gambar karakter dari SNOOPYXFRIENDS nya itu memenuhi kotak kemasannya. Total bagus lah.

      ·         PACKAGING
Love love love. Packaging dari produknya aku suka banget~~  atas sampe pertengahan itu warna putih tapi dari pertengahan sampe ke bawah itu dibiat transparan (gambar yang aku lingkari) jadi kita bisa lihat warna shade nya dari luar juga.
bagian bawah botol ada tempelan nama shade atau nama karakter yang dipilih. yang satu Dear Sally dan yang hilang itu Dear Marcie. ntah kemana hilangnya logo Dear Marcie hahaha. di bagian atas botol kosong sebenarnya. bisa kita tempel stiker yang sudah tersedia didalam kotak. kalau punya aku, aku tempelin gambar gambar mewakili karaker yang sesuai nama di shade nya xixixixi

Ø  STIKER SNOOPY X FRIENDS
Dan ini yang membuat banyak orang menamai Lip Coat ini menjadi Lip Coat Tergemes 2018 #Tergemes2018 karena ada stikernya!!!! Jadi di dalam kotak kita dapat stiker untuk kita tempel tempel di packaging Lip Coatnya!! Tergemes deh pokoknya…  kita bisa sesuka hati mau di tempeli di bagian manapun di packaging Lip Coatnya. Atau kalau misalnya nggak mau di tempel di Packaging Lip Coat nya bisa kita tempel di buku atau dimanapun yang kalian mau. Sangat berguna hahaha

·         INGREDIENTS / KOMPOSISI
Isododecane, Cyclomethicone, Talc, Aluminum Starch Octenylsuccinate, Microcydtslline Wax, Kaolin, Pentaerythrityl Tetraisostearate, Cyclopentasiloxane, Trimethylsiloxysilicate, Polyglyceryl-2 Triisostearate, Diisostearyl, Malate, Cyclohexasiloxane, Dimeyhicone/Vinyl Dimeyhicone, Crosspolymers, Disteardimonium Hectorite, Polyglyceryl-2 Diisostearate, Propylene Carbonate, Fragrance (Parfum), Sodium Dehydroacetate, Argania Spinosa Kernel Oil.
Diatas jenis jenis bahan yang di pakai dan terbuatlah Lip Coat ini. Zat yang harus kita hindari untuk saat ini dari produk lipstick itu Methylparaben (bahan pengawet), Propylparaben, Retinyl Palmitate, Pewarna D&C Red 36 & D&C Alumininum Lake, Tocopheryl Acetate.  Dan kayaknya komposisi di atas tidak ada salah satu dari zat terlarang yang aku tulis. Berarti dari segi komposisi aman aman saja untuk kita pakai. Tapi ingat kalau mau makan berat. Sebaiknya lipstick seaman apapun kalau bisa di hapus dulu. Karena kalau sudah masuk kedalam tubuh apapun bisa terjadi. Apalagi ditambah makan sembarangan. Noooooooo~~~~

·         APPLICATOR
Bentuk aplikatornya sama seperti kebanyakan yang ada di lipcream merek merek lain. Sama banget dengan aplikatornya PIXY Lip Cream malah. Menurut aku bentuk aplikator ini enak untuk di pakai. Dia tidak terlalu panjang tapi tidak terlalu pendek juga. Ya sedang sedang saja lah untuk ukuran bibir orang Indonesia. Untuk pengaplikasiannya di bibir kita itu enak. Dan untuk pemula aplikator ini sudah cukup memudahkan mereka untuk dipakai ke bibir. Tidak terlalu robet dan pas pengambilan produk lip nya.

·         AROMA
Untuk aromanya pertama kali aku cium kayak aroma coklat atau vanilla gitu. Pokoknya soft banget baunya.. baunya nggak ganggu sama sekali malah nilai plus baunya enak menurutku. Tidak terlalu kuat.

·         VARIAN WARNA
Varian warna dari series Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat Snoppy Edition ini ada 4. Dear Lucy (Warna Apricot, Pinkish Orange), Dear Sally (Warna Strawberry Pink, medium Pink-Mauve), Dear Patty (Warna Campuran antara Merah dan Burnt Sienna, Deep Reddish Brown), dan Dear Marcie (Warna Dark Rouge, Puplish Deep Red). Menurutku warna warna dari series ini cantik cantik banget. Dari warna pucet yang mungkin cocok untuk beberapa skintone sampe ke warna dark merah yang kemungkinan bisa dipake ke acara formal. Aku pribadi suka pakai yang warna Dear Marcie. Untuk kulit ku warna Dear Marcie ngasih efek cerah kekulitku. Kalau Dear Sally biasa aku pake buat ngajar sehari –hari. kalau Dear Marcie dipakai untuk jalan-jalan keluar. Kadang kadang aku gabungin di jadiin ombre kalaunlagi pengen aja. Meskipun hasil nya kadang aneh hahahahah

·         TEXTURE & PIGMENTASI
Texturenya nggak kental dan nggak cair juga. Texturenya pas untuk ukuran lipcream menurut aku. Texture yang kayak gini enak banget untuk dipake pake. Gampang swatch nya ke bibir. Gampang diatur dan gampang mau dimuat full dibibir juga (buatyangprosihhaha) . enak dibland pokoknya. pas di pakein ke bibir tidak butuh lama untuk buat dia nge set. Terbilang cepat nge set malah menurutku. Kita aplikasikan ke bibir kurang dari 1 menit udah nge set di bibir. Dan dia tidak transfer kekulit setelah di aplikasikan.
Pigmentasinya juga bagus. Sekali swatch warnanya langsung keluar. Lip Coat ini enak banget dipake dibibir. Kita ngerasa ringan kayak nggak pake apa apa. Nggak membuat bibir kita kering. Malah moisture dibibir aku yang gampang banget kering. Untuk kalian yang ingin punya Lip Color yang nggak kering dibibir, pigmentasinya bagus,  gampang nge set di bibir, moisture dibibir. LipCoat Dear Me Beauty ini salah satu yang harus kamu punya hihihi

·         DAYA TAHAN
Dari semua kelebihan Lip Coat ini. Mereka punya kekurangan menurut aku. Yaitu di daya tahannya. Daya tahan dari LipCoat ini kurang. Kita minum terus tersentuh Bibir pasti Transfer Warna LipCoatnya. But menurut aku itu bukan suatu masalah besar. Tinggal di touch up lagi aja. Toh mengaplikasikannya gampang hehe. Yang terpenting kenyamanan untuk dipake daily mah hihihi

·         HARGA
Untuk harga Lip Coat Dear Me Beauty ini sedikit diatas rata rata sih menurutku. Harga resminya 119.000. untuk merek lokal harga segini termasuk wow. But kualitas nya juga bagus menurutku. Jadi harga nggak masalah mah kalau dipake enak dan kualitas bagus~~ sip sip sip~~

·         POUCH
Tak kalah tergemesnya. Kalau kita beli paket kita juga dapat pouch ini. Lumayan kan pouchnya dipake untuk sehari hari kita bawa jalan jalan  xaxaxax

                  LIKEY~~~~
                  ·         Kemasan dan Pacagingnya bagus, unik dan #Tergemes2018 hahaha
                  ·         Wanginya enak
                  ·         Pengaplikasiannya gampang banget dibibir
                  ·         Pigmentasinya bagus
                  ·         Moisture dibibir dan tidak mem buat bibir kering
                  ·         Pouch nya bagus

                  NOT LIKEY~~~~~~ 
                  ·     Daya Tahan kurang
                  ·         Harga Lumayan Mahal

 v  KESIMPULAN
Untuk kalian yang punya uang dan menjadikan Lip Color sebuah keharusan dalam sehari-hari dan mengutamakan kenyamanan aku rekomendasiin beli ini. Sebenarnya Lip Coat ini bukan hanya merek Dear Me Beauty. Ada juga Lip Coat merek lain. Tinggal di cari aja di mbah google hahaha. Pokoknya terserah kalian memilih merek manapun. Lip Coat ini wajib kalian beli. Kalau misalnya kalian kurang srek sama warna warna dari series ini dan lebih suka warna warna nudes gitu. Kalian bisa coba yang Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat Nudes Collection. Bisa kamu cek di Tokopedia, Shoppe, Sociolla, atau tanya langsung ke IG resmi mereka @DearMeBeauty ~~~~
Mungkin hanya itu yang bisa aku sampaikan dalam review ini. Banyak kekurangan dan kesalahan dari segi bahasa dan review aku ucapkan mohon maaf dengan sebesar-besarnya. Semoga review ini bermanfaat untuk kalian semua.
Terimakasih, Wassalamualaikum, Wr. Wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar